• About
  • Contact Us
  • Sitemap
  • Privacy Policy

Tips Bertanya yang baik di Grup Komunitas

 

Tips Mengajukan pertanyaan yg baik di sebuah grup android ataupun komunitas lainya di forum blog dan lainya
Oleh Nasihin Ngibad

Sekedar saran, buat Rule ini agar menjadi penanya yang baik.

For All Member Sebelum bertanya harap baca dokumen ini (saran aja gan dari saya) :

===================================

Pernahkah Anda bertanya di suatu group facebook atau forum di Internet, namun tidak dijawab oleh seorang pun ? Atau mungkin malah ada yang meledek Anda? Jangan kaget, cara Anda bertanya dapat sangat mempengaruhi respons yang akan Anda dapatkan. Jika cara Anda benar, maka di forum yang sama bisa jadi malah orang-orang seperti menjadi saling berebutan untuk membantu Anda. Anda hanya perlu menempatkan diri Anda pada posisi mereka (anggota-anggota forum lainnya), dan berpikir, kira-kira pertanyaan seperti apa yang saya akan jawab dengan senang hati?


FAKTA UTAMA: Para anggota forum saling membantu satu dengan lainnya tanpa bayaran. Kebalikannya, justru mereka mengorbankan waktu dan pikiran untuk menolong Anda.Buatlah agar mereka merasa tergerak untuk menjawab pertanyaan Anda, dengan melakukan langkah-langkah berikut ini.

1.Persiapan sebelum bertanya Coba baca lagi dokumentasi grup tersebut baik-baik Coba cari dahulu jawabannya (via Google, dll)Coba cari jawabannya di arsip file list dari grup atau forum tersebut (kalau jawabannya sudah ada di arsip, kadang-kadang orang akan menjadi acuh dengan pertanyaan Anda)
Dan seterusnya pada intinya; jangan lupa tunjukkan bahwa Anda sudah berusaha untuk memecahkan masalah tersebut. Karena jika Anda tidak menyertakan bukti-bukti usaha Anda, maka orang lain cenderung melihat Anda sebagai pemalas dan tidak merasa tergugah untuk membantu Anda. Kemudian, cari tahu tempat yang tepat untuk menanyakan pertanyaan Anda tersebut.


Cara bertanya yang baik:  
Gunakan bahasa yang sopan
Jika Anda menggunakan kata-kata yang kasar, adalah hal yang aneh jika kemudian Anda heran ketika tidak ada yang menjawab pertanyaan Anda :-) Gunakan kata-kata seperti "Apakah ada yang bisa membantu saya?", "Terimakasih banyak sebelumnya", dst. Ingat bahwa para pakar tersebut tidak menerima bayaran untuk membantu Anda, jadi setidak-tidaknya jangan lupa mengucapkan terimakasih kepada mereka. Jangan asumsikan bahwa Anda berhak mendapatkan jawaban.
Ingat FAKTA UTAMA. Karena jika Anda telah berasumsi begini, maka Anda akan kecewa sendiri ketika pertanyaan Anda tidak terjawab, dan alih-alih berusaha introspeksi kenapa tidak ada jawaban Anda malah akan cenderung menjadi marah-marah di forum tersebut dan semakin diabaikan oleh hadirin lainnya (atau kena bully balik).

2.Beri judul pertanyaan yang sesuai dan deskriptif. Jelaskan masalah Anda secara detil berikut dengan berbagai data-data yang ada. INGAT bahwa para pakar di forum tersebut tidak bisa mengakses komputer Anda, jadi sumber informasi mereka hanya id dan keterangan dari Anda saja. Maka buatlah pertanyaan tersebut selengkap dan sedetail mungkin.


3.Tulis pertanyaan Anda dengan bahasa Indonesia yang benar. JANGAN BAHASA ALAY!!
Penulisan pertanyaan yang amburadul akan memberikan kesan yg kurang baik, dan para pakar yang sibuk akan merasa segan untuk meluangkan waktunya bagi Anda, Kalimat seperti "ada bug di program ini" tanpa bukti yang kuat akan cenderung membuat para pembuat program tersebut (yang jelas adalah para pakarnya) malah menjadi tersinggung. Cukup jelaskan saja bahwa Anda menemukan suatu masalah di program tersebut, jangan membuat klaim yang tidak bisa Anda buktikan.
Jelaskan dan paparkan masalahnya, Buat kesimpulan setelah permasalahan Anda terjawab. Ini akan meningkatkan kemungkinan dijawabnya pertanyaan Anda yang berikutnya di forum tersebut, karena para pakar forum akan menilai bahwa Anda bisa juga memberi balik (dan tidak hanya meminta) dan mereka pada umumnya sangat menghargai ini. Jika jawaban yang Anda terima tidak berkenan bagi Anda, jangan tersinggung dan marah-marah karena: Kemungkinan Anda akan mengatakan hal-hal yang memalukan Anda sendiri, padahal kebanyakan forum dan grup list terarsip di Internet., dan bisa dilihat oleh seluruh penduduk dunia.
Tindakan Anda bertahun-tahun yang lalu dapat memalukan Anda selama bertahun-tahun setelahnya.Para pakar di forum tersebut akan mengingat Anda sebagai orang yang tidak pantas untuk dibantu di masa depan, apakah ada etika-etika bertanya yang telah Anda langgar? Silahkan baca lagi petunjuk ini baik-baik. Jika rasanya Anda telah cukup berhati-hati dan berusaha, namun masih tetap dimaki-maki, berarti memang forum tersebut bukan forum yang tepat. Cukup cari saja forum lainnya.

4.Jika tidak ada yang menjawab pertanyaan Anda,

Jangan tersinggung

- Mungkin memang tidak ada yang mengetahui jawabannya. Tidak ada yang tahu jawabannya dan anda dapat menanyakannya dilain waktu.


Contoh-contoh pertanyaan yang baik dan yang salah

Salah : gan, minta link anu dong!!! (No comment)
Benar : saya sudah mencoba beberapa app yg ada di google tetapi tidak compatible dgn hh saya, adakah yg tahu link yg tepat untuk hh(sebutkan tipe) saya?

Salah: Dimana saya bisa menemukan program anu ? (ya di Google, dogol)
Baik: Saya mencari program anu di Google, tapi tidak ada yang relevan / justru ketemu situs-situs mengenai produk anu. Apakah ada yang bisa membantu menunjukkan saya ke informasi mengenai cara untuk menggunakan fasilitas X di program anu tersebut ?


Salah: Bagaimana cara untuk install Game ini? (Diliatin aja gan!!!)
Baik: Saya sedang meng-install game ini , namun saat sedang instalasi malah ngehang. (informasi jelas, detail, dan relevan) Saya sudah coba cari di Google , namun tidak ada informasi mengenai hal ini. (penanya jelas sudah berusaha, namun masih belum berhasil juga)Ada yang tahu bagaimana solusinya ?:)

Salah: hp ku gak mau hidup, gemana nehhh... ??!! (Lembiru!!)
Baik: device saya setelah dipasangi Recovery dinyalain ga muncul dan mati. Ada yang bisa membantu saya?

Demikian pedoman ini disusun, semoga bisa bermanfaat bagi Anda.

Sekian

Credit : 
Dani Chahya MenujuSukses

Simak juga :
ROM LeWa OS5 For Mt 6572 jb 4.2

Tips Bertanya yang baik di Grup Komunitas 4.5 5 Unknown Tips Mengajukan pertanyaan yg baik di sebuah grup android ataupun komunitas lainya di forum blog dan lainya Tips Mengajukan pertanyaan yg baik di sebuah grup android ataupun komunitas lainya di forum blog dan lainya Oleh Nasihin Ngibad Sekedar ...

No comments:

Post a Comment

Semoga Bermanfaat.. " Kekurangan Kekhilafan Milik Saya " LUI Admin : ATS VUTRA . Powered by Blogger.
J-Theme